Pagi itu, Sabtu 27 April 2019, udara di Wana Wisata Coban Rondo masih tetap sama, yakni dingin yang merasuk sampai ke tulang. Namun, tak menyurutkan semangat regu inti Pramuka Matsasurba yang baru saja tiba di lokasi. Bahkan mereka sudah sangat siap untuk menjalani perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) sekaligus pelantikan Penggalang Rakit pada 27 s.d. 28 April 2019. Persami kali ini diikuti oleh 16 anggota regu inti putra dan 15 anggota regu inti putri Pramuka Matsasurba. Regu inti yang mengikuti persami berasal dari siswa-siswi kelas 7 dan 8 MTs Surya Buana yang memilih Pramuka sebagai kegiatan ekstrakurikuler pilihan/minat.

Kegiatan persami diawali dengan apel pembukaan yang begitu khidmat dilanjutkan melaksanakan observasi di lingkungan perkemahan, meliputi lokasi tenda dan kamar mandi. Setelah itu, para peserta mulai mengondisikan barang bawaan ke dalam tenda kelompok masing-masing dengan tertib.

Dipandu oleh Kak Hermanto, Kak Robby, dan Kak Hakim yang berasal dari Kwarcab Kota Malang, persami kali ini bisa terlaksana dan terarah dengan baik. Para peserta terlihat sangat antusias mengikuti segala arahan pembina. Mereka dilatih dan dibentuk menjadi pramuka sejati, diajari bagaimana teknik pengaturan strategi melalui berbagai macam game edukatif sampai pada pembentukan mental dan latihan fisik.

Semoga usai kegiatan persami ini, para siswa matsasurba khususnya yang tergabung dalam ekstrakurikuler Pramuka mampu menjadi teladan bagi siswa lainnya dalam hal kemandirian, kedisiplinan, tanggung jawab, kesabaran, kerja sama, kebersamaan, keuletan, dan karakter baik lainnya. (Fin) 

?>